Sensor Accelerometer sebagai Sensor Vibration Monitoring

Juni 13, 2017

Pada sebuah mesin berputar (turbin) dapat dipastikan bahwa terdapat banyak komponen yang bergerak baik dalam bentuk gerakan angular maupun gerakan linear. Gerakan relatif antar komponen mesin akan menimbulkan gesekan, dimana gesekan ini dapat menurunkan efisiensi mesin, meningkatnya temperatur, keausan, dan berbagai efek negatif lainya. Gesekan antara komponen mesin tersebut dapat diminimalkan dengan menggunakan bantalan atau bearing. Bearing/bantalan merupakan salah satu bagian dari elemen mesin yang sangat penting peranannya. Fungsi dari bantalan yaitu untuk menumpu sebuah poros agar poros dapat berputar tanpa mengalami gesekan yang berlebihan. Gesekan akan membuat sebuah komponen pada mesin menjadi lecet ataupun rusak, oleh sebab itu dibutuhkan sebuah bantalan yang berfungsi untuk menumpu sebuah poros,tujuannya yaitu untuk menghilangkan gesekan tersebut. Ada beberapa faktor penyebab kerusakan bearing yakni faktor keausan, masuknya pengotor kedalam transmisi, beban berlebih dan kurangnya oli pelumas pada transmisi serta umur pakai bearing tersebut. Dari penjelasan diatas tadi maka diperlukan sebuah Pemantauan Getaran (Vibration Monitoring).

Apa itu Pemantauan Getaran (Vibration Monitoring) ?

sebuah aktifitas memantau getaran pada komponen didalam mesin seperti bearing atau bantalan. Bicara tentang pemantauan getaran, tidak terlepas dari sensor didalamnya sensor yang dimaksud adalah Sensor Accelerometer
Sensor accelerometer Adalah percepatan gerak atau getaran secara bolak-balik pada suatu periode waktu tertentu. Percepatan selalu berubah sepanjang jarak yang ditempuhnya, dimana maximum pada saat displacement mencapai positif maximum atau mendekati negatif maximum. Percepatan vibrasi dapat ditentukan melalui persamaan.

Acceleration (mm/s2) = – (2πf)2 A Sin (2πft)

Dalam melakukan pengukuran vibrasi, SensorAccelerometer (percepatan vibrasi) hanya dapat mengukur percepatan vibrasi maximum atau disebut peak acceleration.
Lalu bagaimana Cara pemasangan sensor accelerometer pada mesin ?
Pemasangan sensor getaran yang benar sangat penting untuk memastikan pembacaan yang benar. Proses pemasangannya tidaklah terlalu rumit. Dengan mengikuti panduan singkat kami di bawah ini, Anda dapat mempelajari di mana dan bagaimana Pemasangan Sensor Accelerometer dengan baik dan benar.
Untuk mendeteksi adanya kesalahan pada komponen mesin, Sensor Accelerometer harus dipasang di lokasi yang memastikan pergerakan horizontal, vertikal dan aksial diukur secara efektif:
  • Untuk pengukuran horisontal, Sensor Accelerometer harus dipasang pada bantalan motor dan bantalan pompa. Ini mengukur kecepatan mm / detik (Puncak atau RMS) untuk mendeteksi ketidakseimbangan, dan masalah dengan kekakuan dan / atau pondasi struktural.    
  • Untuk pengukuran vertikal, sensor harus diletakkan pada bantalan motor dan bantalan ujung pompa. Ini mengukur kecepatan mm / detik (Puncak atau RMS) untuk mendeteksi kelonggaran dan masalah dengan kekakuan dan / atau pondasi struktural.
  • Untuk pengukuran aksial, sensor harus dilekatkan pada motor dan bantalan ujung penggerak pompa. Ini mengukur kecepatan mm / detik (Puncak atau RMS) untuk mendeteksi ketidaksesuaian antara motor dan fan.
Sensor Accelerometer harus dipasang ke permukaan yang bebas dari minyak dan lemak sedekat mungkin dengan sumber getaran. Permukaannya harus mulus, tidak dicat, rata dan lebih besar dari pangkal akselerometer itu sendiri. Untuk hasil terbaik, sensor harus dipasang melalui lubang bor dan disadap langsung ke tempat mesin.
Sekarang setelah Anda mengerti cara pemasangan Sensor Acceleometer dengan baik dan benar, prioritas Anda selanjutnya adalah memastikan pemilihan Sensor Accelerometer yang benar.

You Might Also Like

1 komentar

  1. سنسور لرزش
    سنسور لرزش یا ارتعاشی وسیله ای است که میزان و فرکانس لرزش را در یک سیستم ، ماشین یا قطعه تجهیزات معین اندازه گیری می کند.در این مقاله ، ما در مورد انواع لرزش ، انواع مختلف سنسورهای لرزش و نحوه انتخاب دستگاه تشخیص لرزش بر اساس پارامترها صحبت خواهیم کرد.

    BalasHapus

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images